Sejumlah tim peneliti dari Panda Mobile Security baru-baru ini melaporkan temuannya mengenai adanya aplikasi malware berbahaya yang terdapat pada Smartphone Android. Seperti yang ditulis di laman blognya. mereka mengungkapkan bahwa aplikasi tersebut beredar dan dapat di download di Google Play. dan hingga kini di perkirakan ada 300.000 penguna android yang telah terinfeksi oleh malware tersebut. bahkan kemungkinan jumlah pengguna yang telah terinfeksi saat ini bisa mencapai 4 kali lipat dari data yang ada.

Namun Tim peneliti dari panda mobile security tidak dapat menjelaskan kenapa malware-malware tersebut bisa menembus filter maupun keamanan pada google play. Ada kemungkinan aplikasi malware tersebut beredar pada Google Play versi lama.

dan berikut kronologi bagaimana malware tersebut menyerang para penggunanya :

- Pertama-tama setelah pengguna menginstal aplikasi tersebut. Aplikasi tersebut kan menawarkan sebuah layanan kepada pengguna. dan dapat terlihat tombol closenya telah di samarkan. sehingga memastikan pengguna meng klik "accept" pada layanan yang di tawarkan tersebut. karena ini merupakan salah satu persyaratan bahwa pengguna menyetujui untuk berlangganan layanan yang di tawarkan tersebut.




- setelah itu para penguna akan diberi tips-tips seputar tema dari layanan yang di tawarkan tersebut. namun tanpa sepengetahuan pengguna aplikasi tersebut menyimpan no telepon pengguna dan mendaftarkannya pada layanan SMS premium atau berbayar. dan biasanya apabila ingin mendaftar pada layanan SMS premium memerlukan konfirmasi SMS dari pengguna untuk berlangganan layanan tersebut. namun pada kasus ini, aplikasi tersebut dapat mengirim SMS konfirmasi tanpa sepengetahuan pengguna.

Bagaimana cara aplikasi tersebut mendapat no telepon pengguna bisa melalui sim-card pengguna. atau bisa juga dengan menyikronkan dengan aplikasi chat WhatsApp.



Tips untuk melindungi anda dari malware tersebut.

Dari pihak panda Mobile security sendiri sebenarnya telah menyiapkan aplikasi security untuk android yang dapat mengaudit aplikasi-aplikasi yang telah di instal di smartphone pengguna. aplikasi dari panda mobile dapat mendeteksi apakah aplikasi yang anda instal tersebut berbahaya atau tidak. atau fitur cost money yang dapat mendeteksi apakah aplikasi tersebut berpotensial menyedot pulsa dari para pengguna seperti mengirim SMS atau melakukan panggilan.



selain itu tips lain yang dapat pengguna lakukan ialah selalu membaca ijin dan persyaratan yang di perlukan untuk meng-instal setiap aplikasi. apabila di temukan persyaratan untuk membaca SMS atau terhubung dengan internet. sebaiknya jangan di instal, kecuali aplikasi tersebut memang sangat di butuhkan

 
Top