Baru-baru ini komunitas hacker terbesar di eropa atau yang lebih dikenal sebagai Klub Pengacau Komputer (the Chaos Computer Club). mengklaim bahwa mereka sanggup menduplikasi sidik jari seseorang hanya dari sebuah foto.

Hal ini diumumkan Jan Krissler pada saat konvensi tahunan ke-31 yag diadakan di Hamburg, Jerman. Bahkan menurut jurubicara komunitas itu, ia mengaku berhasil menyalin sidik jari Menteri Pertahanan Jerman, Ursula von der Leyen.

Ia kemudian menjelaskan bagaimana cara ia menyalin sidik jari si menteri tersebut. yaitu hanya dengan sebuah aplikasi yang biasa dikenal sebagai "Verifinger".kemudian dengan berbekal sebuah foto yang berhasil ia dapatkan ketika sang menteri tersebut menghadiri sebuah konfrensi pers bulan oktober lalu. dengan mengambil foto tersebut dari dekat dan pengambilan dari beberapa sudut yang berbeda ia berhasil memproduksi sidik jari sang menteri.

lebih lanjutnya ia mengatakan agar dimasa depan para politisi diharapkan memakai sarung tangan ketika berbicara di depan umum.


Lihat Video ini untuk lebih jelas bagaimana hal itu dilakukan   



Sementara itu otentikasi dengan sidik jari masih menjadi metode paling canggih untuk melindungi data-data sensitif. dan bisa dikatakan lebih aman dibanding dengan penggunaan Kode Pin.  namun diharapkan dengan adanya klaim dari para hacker ini , pengunaan sidik jari ini dapat disandingkan dengan metode Kode Pin untuk keamanan yang lebih baik

 
Top